Guru Profesional
Profesi sebagai guru adalah suatu pekerjaan yang dalam melaksanakan
tugasnya memerlukan/menuntut keahlian, menggunakan teknik-teknik ilmiah, serta
dedikasi yang tinggi. Keahlian diperoleh dari lembaga pendidikan yang khusus
diperuntukkan untuk itu dengan kurikulum yang dapat dipertanggungjawabkan. Guru
adalah sebuah profesi, sebagaimana profesi lainnya merujuk pada pekerjaan atau
jabatan yang menuntut keahlian, tanggung jawab, dan kesetiaan. Suatu profesi
tidak bisa di lakukan oleh sembarang orang yang tidak dilatih atau dipersiapkan
untuk itu.Guru
profesional adalah guru yang baik dalam mengajarkan materi pembelajaran kepada
murid-muridnya. Untuk menjadi guru yang Profesional harus menguasai bahan
pengajaran, merencanakan belajar-mengajar, melaksanakan dan memimpin proses
belajar-mengajar, serta menilai dan mengevaluasi kegiatan belajar mengajar.
Cara mengajar guru yang Profesional
yaitu dengan memberikan materi secara bertahap kepada murid-muridnya,
memberikan materi dari yang mudah sampai yang susah. Dengan itu, murid bisa
memahami dengan mudah dan lebih gampang diingatnya. Menjadi profesi guru yang
Profesional harus memliki kompetensi-kompetensi dalam keguruan yaitu :
1.Kompetensi Pedagogik
Kompetensi ini menyangkut kemampuan seorang guru dalam memahami karakteristik atau kemampuan yang dimiliki oleh murid melalui berbagai cara. Cara yang utama yaitu dengan memahami murid melalui perkembangan kognitif murid, merancang pembelajaran dan pelaksanaan pembelajaran serta evaluasi hasil belajar sekaligus pengembangan murid.
2. Kompetensi Kepribadian
Kompetensi kepribadian ini adalah salah satu kemampuan personal yang harus dimiliki oleh guru profesional dengan cara mencerminkan kepribadian yang baik pada diri sendiri, bersikap bijaksana serta arif, bersikap dewasa dan berwibawa serta mempunyai akhlak mulia untuk menjadi sauri teladan yang baik.
3. Kompetensi Profesional
Kompetensi profesional adalah salah satu unsur yang harus dimiliki oleh guru yaitu dengan cara menguasai materi pembelajaran secara luas dan mendalam.
4. Kompetensi Sosial
Kompetensi sosial adalah salah satu kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang pendidik melalui cara yang baik dalam berkomunikasi dengan murid dan seluruh tenaga kependidikan atau juga dengan orang tua/wali peserta didik dan masyarakat sekitar.
Kompetensi ini menyangkut kemampuan seorang guru dalam memahami karakteristik atau kemampuan yang dimiliki oleh murid melalui berbagai cara. Cara yang utama yaitu dengan memahami murid melalui perkembangan kognitif murid, merancang pembelajaran dan pelaksanaan pembelajaran serta evaluasi hasil belajar sekaligus pengembangan murid.
2. Kompetensi Kepribadian
Kompetensi kepribadian ini adalah salah satu kemampuan personal yang harus dimiliki oleh guru profesional dengan cara mencerminkan kepribadian yang baik pada diri sendiri, bersikap bijaksana serta arif, bersikap dewasa dan berwibawa serta mempunyai akhlak mulia untuk menjadi sauri teladan yang baik.
3. Kompetensi Profesional
Kompetensi profesional adalah salah satu unsur yang harus dimiliki oleh guru yaitu dengan cara menguasai materi pembelajaran secara luas dan mendalam.
4. Kompetensi Sosial
Kompetensi sosial adalah salah satu kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang pendidik melalui cara yang baik dalam berkomunikasi dengan murid dan seluruh tenaga kependidikan atau juga dengan orang tua/wali peserta didik dan masyarakat sekitar.
Guru adalah peran yang sangat penting dalam peradaban manusia. Guru menjadi
pencetak generasi penerus umat manusia. Guru mengajar dengan asal-asalan dan
tidak profesional beresiko menghasilkan generasi penerus yang rusak dan
selanjutnya akan menghancurkan peradaban masyarakat. Sehingga guru yang
profesional mutlak diperlukan.Selain itu, dari sudut pandang Islam,
profesionalisme adalah keharusan bagi tiap profesi. Rasulullah SAW pernah
bersabda: “Jika urusan diserahkan pada yang bukan ahlinya, maka tunggulah
kehancurannya.”. Maka sebagai muslim, selayaknya kita berusaha profesional
dalam setiap urusan termasuk jika kita berprofesi sebagai guru.
Dalam mengajarnya seorang Guru yang Profesional harus meluruskan Niatnya
masing-masing apa tujunnya terhadap murid yang diajarinya. Membetulkan motivasi
anak-anak serta mengajarkan yang tak henti-henti terhadap murid-muridnya. Serta
menerapkan materi yang diajar dalam kehidupan sehari-hari agar murid bisa
mencontohnya , dengan memeberikan pengajaran yang seperti ini murid lebih cepat
dan mudah menerima materi yang diajarkan oleh guru tersebut.
Sebagai guru harus benar-benar menerima apa pun bentuk anak yang
diajarinya, dengan hati yang penuh ikhlas dalam memberikan suatu materi
terhadap murid. Tetapi jika kita memang memiliki tekat untuk menjadi seorang
guru atau pendidik, atau misalnya kita sudah terlanjur berkecimpung di profesi
guru, maka kita bisa berusaha sedikit demi sedikit mencintai kegiatan mendidik
dan mengajar tersebut. Sebagai guru yang Profesional sudah mahir dalam
menghadapi karakter anak-anak yang bermacam-macam karakter setiap anak. Para leluhur kita
meyakini bahwa rasa cinta itu bisa dipelajari. Untuk itu bagi semua calon
guru-guru yang ada sebagai penerus yang terdahulu, maka tirulah seorang guru
yang Profesional yang baik dalam mengajarnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar